
Pameran Indonesia's Sketchers
19 Maret 2015 - 11:11:53 WIB
Memperingati usia ke 200 tahun
sebagai sebuah Monarki, Kerajaan Belanda
mencoba menelusuri kembali jejaknya di negeri ini, Indonesia. Indonesia’s
Sketchers bersama Erasmus Huis, sebagai sebuah pusat kebudayaan Kerajaan Belanda
terbesar di negara ini, mempersembahkan sebuah pameran sketsa dengan menawarkan
sajian kembali nostalgia masa lalu keterikatan erat sejarah Indonesia dengan
negeri Kincir Angin tersebut melalui keindahan arsitektural bernilai sejarah
dalam goresan tinta, cat air dan lain-lain dalam konteks masa kini.
Pameran diselenggarakan dari 2 April sampai 30 April 2015 di Erasmus Huis.