Register Login

New Toyota Etios Valco Segera Mengaspal Di Indonesia

Sebagai wujud apresiasi kepada konsumen tanah air atas keberadaan kendaraan entry hatchback, Toyota Indonesia kembali melakukan penyegaran pada penampilan Etios Valco dengan eksterior yang lebih anyar, serta fitur-fitur lain yang akan meningkatkan value for money kendaraan ini. 

Tahun2015 ini Toyota menghadirkan improvement pada Etios Valco untuk memberikan manfaat lebih kepada konsumen. Etios Valco hadir pertama kali di Indonesia pada 2013. City car global ini diproduksi di Indonesia. Dengan tetap menempatkan unsur safety sebagai standar, kini Toyota menyegarkan penampilan sisi eksterior di semua grade Etios.

Untuk grade G dan E tampilan Etios
 juga dilengkapi dengan kehadiran radiator grille with chrome berdesain anyar untuk grade G dan E, dan tambahan radiator grille with dark-silver paint untuk varian JX, serta electric outer mirror untuk makin memudahkan pengemudi mengatur posisi kaca spion samping dengan nyaman. Selain itu, untuk menyegarkan tampilan baru, Etios Valco memiliki warna baru yaitu Red Mica Metallic. 

Sementara pada sisi interior, untuk semua grade Etios
 mendapat sentuhan yang baru pada meter cluster dengan warna biru sebagai pengganti warna putih pada model terdahulu. Warna biru ini memberikan kenyamanan pada mata agar lebih mudah membaca informasi yang tersaji. Toyota Etios Valco hadir dengan grade G, E dan JX. Keragaman grade ini merupakan jawaban Toyota akan kebutuhan masyarakat yang kerap berkembang seiring dengan meningkatnya taraf dan kualitas hidup.

Sementara untuk mesin sendiri disematkan mesin berkapasitas 1200cc untuk membuat mobil hatchback ini semakin bertenaga. Untuk tipe mesinnya sendiri adalah 1.197cc 3 NR-FE, 4 silinder, DOHC. Dengan mesin tersebut Toyota Etios Valco mampu menghasilkan tenaga maksimal sebanyak 80 PS pada 5600 rpm dan torsi maksimal yang dapat dihasilkan adalah 10.6 kg/m pada 3100 rpm.

Sayangnya semua tipe mobil hatchback Toyota ini hanya menawarkan transmisi manual saja. (sumber: www. toyota,astra.co.id)

Untuk harga mobil sendiri Toyota Etios Valco:

Etios Type G M/T  Rp 171.100.000,00 
Etios Type E M/T  Rp 159.900.000,00 
 Etios Type JX M/T  Rp 145.300.000,00        



23 Januari 2015 - 10:42:01 WIB
Foto : Istimewa: Www.toyota.astra.co.
Dibaca : 2131

SHARE