Register Login

Sanur Village Festival (SVF) 2011

Perhelatan akbar internasional ini patut anda kunjungi. Bertempat di Pantai Sanur (dahulu bernama Pantai Kuta) atau biasa disebut Pantai Matahari Terbit. Diselenggarakan selama lima hari berturut-turut dari 19 hingga 23 November 2011. Apa sih Sanur Village Festival (SVF) 2011 ini? SVF itu adalah agenda tahunan pesta seni dan budaya Komunitas Sanur yang berskala internasional di Bali. Tahun ini adalah festival yang keenam. Tujuannya untuk mengenalkan keanekaragaman pariwisata Bali.

Pulau Dewata disebut juga sebagai surganya duniadan namanya terkenal hingga di seluruh dunia. Namun, pemerintah daerah tetap ingin menggalakkan pariwisata Pulau Dewata khususnya festival ini. Festival ini sudah yang keenam lho dan ia sanggup menarik perhatian turis domestik serta internasional. Tahun lalu, mencapai angka 15 ribu pengunjung dan tahun ini diharapkan akan sampai 20 ribu pengunjung. Ragam acara menghiasi SVF 2011, antara lain kampung yoga (yoga village), turnamen memancing (fishing tournament), kontes fotografi (photography contest), beragam kegiatan lomba olahraga (sport activity), olahraga air (marine water sport), peduli pemanasan global (global warming act), bazar aneka makanan, pertunjukan seni musi (music and art performance), dan parade bleganjur.

Serta yang tak boleh dilewatkan sekaligus yang menarik perhatian pengunjung adalah bazar aneka makanan di sepanjang Pantai Matahari Terbit. Makanan berkelas nasional dan internasional buatan berbagai hotel kelas atas di Bali. Pastinya, dengan harga yang murmer alias murah meriah. Tahun ini SVF 2011 berbeda dibandingkan dengan SVF pada tahun-tahun sebelumnya, karena festival ini dijadikan satu dengan Pekan Flori dan Flora Nasional (PF2N). Nah, oleh karena itu tema festival ini menjadi Flower Fiesta "The New Spirit of Heritage." Spirit baru akan kekayaan negeri dalam SVF 2011. Selain itu, pada tahun ini juga terbilang telat dibandingkan sebelumnya. Biasanya SVF selalu diadakan pada Agustus tapi karena ada permintaan khusus dari Pemerintah Bali makanya diundur sampai November. Alasannya, supaya peminat dari turis asing dan domestik bisa sekaligus datang dan merayakannya di Bali. Selain kedua festival tersebut yang berbarengan, terdapat juga Indonesia Festival Horticulture 2011 yang diadakan pada 19-22 November 2011. Festival Layang-Layang Internasional (Kite Festival) Ada sebuah festival yang tergabung ke dalam SVF namun karena alasannya adalah cuaca atau angin yang baik pada Agustus lalu, oleh karena itu Festival Layang-Layang Internasional tetap diadakan pada bulan tersebut.

Padahal festival ini sebagai festival pembuka dalam rangkaian Sanur Village Festival. Tentunya, festival ini adalah perlombaan dari para seniman layang-layang. Layang-layang yang diperlombakan pun dalam bentuk yang aneh dan unik. Dalam festival yang bertaraf internasional ini akan dihadiri oleh 15 negara dan diselenggarakan di Pantai Mertasari, Sanur, Bali. Peserta dari domestik atau dalam negeri juga ada lho. Dari Museum Layang-Layang Indonesia yang ada di Jalan Kamang, Jakarta Selatan. Reporter geDoor juga pernah meliput museum tersebut. Silahkan dicek di http://www.gedoor.com/2011/07/museum-layang-layang-indonesia Semoga tahun ini dan festival mendatang dapat menambah salah satu momentum pariwisata Indonesia dan membuat turis asing kian mengenal negara tercinta kita. (Agnes)



27 Oktober 2011 - 19:22:40 WIB

Dibaca : 1931

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Batavia Art Festival 2011 Batavia Art Festival 2011
Jumat, 26 Agustus 2011
Crafina 2013 Crafina 2013
Rabu, 23 Oktober 2013
Gading Nite Carnival 2014 Gading Nite Carnival 2014
Jumat, 16 Mei 2014

SHARE